spot_img
DaerahCamat Panyabungan Diminta Tertibkan Pengolahan Emas yang Diduga Ilegal di Desa Panyabungan...

Camat Panyabungan Diminta Tertibkan Pengolahan Emas yang Diduga Ilegal di Desa Panyabungan Jae

 

Madina, Metropos24.com – Menindaklanjuti pemberitaan Metropos24.com sebelumnya terkait adanya adanya pengolahan emas di wilayah Desa Panyabungan Jae tepatnya di jalan proyek Lintas Barat, Kecamatan Panyabungan, Kab Madina yang diduga beroperasi tanpa ijin.

Dinas Lingkungan Hidup Kab. Madina yang dikonfirmasi awak media Metropos24.com pada Selasa (21/11/2023) melalui aplikasi WhatApps dalam hal ini Kadis Lingkungan Hidup Khairul menyampaikan agar awak media berkordinas dengan Kabid P4LH.

Selanjutnya pada Rabu (22/11/2023), Fauzi Kabid P4LH Dinas Lingkungan Kab. Madina menjawab konfirmasi awak media Metropos24.com, bahwa terkait kegiatan pengolahan tambang emas tersebut, seingatnya kalau tidak salah melalui Tim Pemulihan Lingkungan yang diketuai Asisten III telah menyurati camat agar menertibkan kegiatan tersebut.

Atas pernyataan tersebut sudah selayaknya Camat Panyabungan untuk segera menertibkan pengolahaan tambang emas yang diduga ilegal tersebut, agar tidak timbul preseden buruk di tengah ada apa dengan Camat Panyabungan yang hingga kini tidak melakukan penertiban.

Seperti berita sebelumhya Kapolres Madina juga berjanji akan melakukan penyelidikan terkait pengolahan emas yang diduga ilegal tersebut. Seperti yang diketahui bahwa, di lokasi pengolahan emas yang diduga ilegal tersebut terlihat tong atau bak besar untuk mengolah bahan emas dengan menggunakan cairan kimia berbahaya sianida.

Belakangan diketahui dari salah satu karyawan yang mengatakan, bahwa pengolahan emas tersebut milik yang bernama Edi, namun kalau bosnya jarang datang kesini yang biasa menanggapi wartawan adalah humasnya namanya Rustam. Namun saat awak media Metropos24.com sempat menghubungi humas Rustam untuk konfirmasi terkait hal tersebut melalui aplikasi WhatShap Kamis (16/11), yang bersangkutan tidak juga ada jawaban. (Juliani Nasution)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
spot_img
spot_img

Baca Juga

- Advertisement -Newspaper WordPress Theme

More article

- Advertisement -Newspaper WordPress Theme